"Sego meteng" nama yang unik untuk sebuah makanan. Jika diartikan dalam bahasa Indonesia artinya "nasi hamil". Mendengar namanya saja saya sudah penasaran.. Hmm seperti apa bentuknya.. Beginilah penampakan dari "sego meteng"..
Makanan khas dari daerah weleri (Kendal) ini merupakan modifikasi antara arem-arem dan nasi megono khas pekalongan. "sego meteng" terdiri dari nasi yang diisi dengan lauk, dibungkus daun pisang dan dikukus. Lauknya pun hampir menyerupai megono, yaitu urap nangka muda, kacang tolo, tahu, dan bahan lain yang bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.
"sego meteng" cocok untuk menu sarapan karena porsinya yang kecil jadi tidak terlalu berat untuk makan pagi. Namun, beberapa angkringan di daerah weleri dan sekitarnya yang buka pada malam hari menyediakan juga "sego meteng". Jadi, bagi yang melewati daerah weleri pada malam hari bisa menikmati "sego meteng" sebagai salah satu alternatif kuliner malam.. selamat mencoba..
"sego meteng" |
"sego meteng" cocok untuk menu sarapan karena porsinya yang kecil jadi tidak terlalu berat untuk makan pagi. Namun, beberapa angkringan di daerah weleri dan sekitarnya yang buka pada malam hari menyediakan juga "sego meteng". Jadi, bagi yang melewati daerah weleri pada malam hari bisa menikmati "sego meteng" sebagai salah satu alternatif kuliner malam.. selamat mencoba..